Babinsa Koramil 1702-04 Kelila Bantu Mediasi Permasalahan Warga Binaan

    Babinsa Koramil 1702-04 Kelila Bantu Mediasi Permasalahan Warga Binaan

    Wamena - Babinsa Koramil 1702-04/Kelila Kodim 1702/JWY bantu mediasi permasalahan warga binaan, bertempat di Polsek Kelila, Distrik Kelila, Kabupaten Mamberamo Tengah, Provinsi Papua Pegunungan, Senin (05/11/2024).

    Sertu Rudolf Kayai mengatakan, mediasi ini bertujuan untuk mencegah timbulnya perselisihan antar warga yang dapat semakin meluas dan berlarut-larut.

    “Sebagai aparat teritorial, sudah menjadi kuwajiban kami untuk melaksanakan pembinaan teritorial di desa binaan, serta berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di masyarakat, ” ujarnya.

    Ia menambahkan, dalam hal ini peran Babinsa sangat penting guna mencegah konflik yang berkepanjangan dan menghindari tindakan yang tidak diinginkan, oleh karena itu pada kesempatan ini saya mengajak kepada seluruh masyarakat apabila ada suatu permasalahan segera dilaporkan kepada aparat keamanan.

    “Jangan main hakim sendiri karena kita hidup di negara yang berdasarkan hukum, dengan selesainya mediasi secara kekeluargaan permasalahan dapat segera diselesaikan tidak ada yang merasa menang ataupun kalah dan kerukunan antar wargapun tetap terjaga, ” pungkasnya.

    babinsa tni koramil kelila papua pegunungan kodim 1702
    Nandar

    Nandar

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Keakraban, Babinsa Koramil Wamena...

    Artikel Berikutnya

    Pasipers Jayawijaya Hadiri Pelantikan Pengurus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgas Yonif 509 Kostrad Borong Hasil Tani Mama Papua, Dorong Ekonomi Lokal dan Jalin Kedekatan
    Wujudkan Masyarakat Sehat, Satgas Yonif 512/QY Gelar Patroli Kesehatan di Kampung Tatakra
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Yakinkan Logistik Pilkada Aman, Pos Ramil Elelim Kawal Hingga Tiba Di Lokasi Tujuan 
    Dandim Jayawijaya Mengikuti Arahan Pangdam Cenderawasih Jelang Pilkada 2024 

    Ikuti Kami